GridFame.id - Simak sinopsis drakor Why Her di sini.
Sebelum nonton streaming, simak sinopsis drakor Why Her di sini.
Drama Korea terbaru Why Her yang dibintangi Seo Hyun Jin dan Hwang In Yeop akan menayangkan episode perdananya Jumat, 3 Juni 2022.
Sinopsis Why Her yang terdapat dalam artikel ini akan menggambarkan garis besar cerita yang akan ditampilkan drama Korea bergenre melodrama dan misteri ini.
Why Her yang naskahnya ditulis oleh Kim Ji Eun dan disutradarai oleh Park Soo Jin ini berkisah mengenai percintaan antara Oh Soo Jae (Seo Hyun Jin) dan Gong Chan (Hwang In Yeop).
Seo Hyun Jin memerankan karakter Oh Soo Jae, seorang pengacara termuda di TK Law Firm.
Ia merupakan pengacara muda yang berbakat, hingga dapat bekerja di firma hukum terbaik di Korea Selatan.
Keahlian Oh Soo Jae didasarkan pada keinginan untuk selalu memenangi kasus dan prinsip teguh atas kebenaran yang diyakininya.
Sementara Hwang In yeop memerankan Gong Chan, seorang mahasiswa di Fakultas Hukum Universitas Seojung.
Baca Juga: Sinopsis dan Nonton Streaming Drakor Terbaru 2022, Doctor Lawyer Episode 1-16
Meski Gong Chan adalah orang yang baik, sebenarnya ia pernah mengalami masa lalu yang sangat menyakitkan.
Kisah percintaan dalam Why Her bermula ketika Oh Soo Jae harus terlibat dalam sebuah kasus yang tidak disangka-sangka.
Hal tersebut membuatnya ditugaskan oleh pimpinan tempatnya bekerja untuk menjadi asisten profesor di Fakultas Hukum Universitas Seojung.
Di kampus tersebut, Oh Soo Jae bertemu dengan Gong Chan yang merupakan muridnya di kampus.
Gong Chan pun jatuh cinta kepada Oh Soo Jae, ia bahkan rela melakukan apapun untuk gurunya tersebut.
Selain Seo Hyun Jin dan Hwang In Yeop, Heo Joon Ho juga ikut membintangi Why Her.
Heo Joon Ho berperan sebagai Choi Tae Kook, pemilik dan pimpinan TK Law Firm.
Ia adalah orang yang rela melakukan apapun untuk memenuhi ambisinya, bahkan hingga melakukan hal-hal ilegal.
Aktor lain yang juga akan membintangi Why Her sebagai pekerja di TK Law Firm.
Aktor tersebut antara lain Jeon Jin Ki, Lee Geung Young, Lee Joo Woo, Ji Seung Hyun dan Park Shin Woo.
Sementara aktor lain yang berada dalam Fakultas Hukum Universitas Seojung adalah Kim Chang Wan, Bae In hyuk, Ji Joo Yeon, Lee Jin Hyuk, Son Ji Hyun, Kim Ji Hwi dan Kim Jae Hwa.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar