Ivan Gunawan sendiri sudah mengatakannya langsung kepada Ayu Ting Ting.
Bahwa bagi dirinya untuk saat ini menikah belum menjadi prioritasnya.
"Jadi aku enggak mau nyakitin hati kamu, karena I'm not focus about perkawinan. Aku ngomong ke Ayu dan dia terima," ujar Ivan Gunawan.
Igun masih memiliki banyak impian yang ingin diwujdukan olehnya.
“Aku banyak yang mau diurusin, karena setiap manusia kan punya goals-nya (pencapaian) masing-masing," lanjutnya.
Meskipun memang di dalam agamanya, menikah adalah sebuah ibadah tetapi ia tetap tak ingin terlalu terburu-buru.
"Memang di agama aku menikah adalah sebuah keharusan tapi karena kita mungkin manusia modern atau apa, di saat ini itu aku gak berada dalam pemikiran untuk harus menikah,” terangnya.
Grace Tahir kemudian menanyakan kepada Igun, bagaimana seandainya Ayu Ting Ting ingin menikah?
"Misalnya suatu hari Ayu bilang ke kamu, 'Ok, saya nggak mau nunggu kamu Gun, saya mau kawin dengan laki-laki lain', gimana?" kata Grace.
"Oh itu sudah sering disebutin, belum lama dia juga tanya lagi, 'Gue kayaknya udah harus married nih', 'Ya lo married aja, lo cari', gua ok," jawab Ivan Gunawan.
Source | : | Tribunstyle.com |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar