GridFame.id - Telan pil pahit harus dirasakan seorang Rohimah.
Bukan cuma hanya nikah dalam hitungan bulan lalu cerai, Rohimah juga dikejutkan oleh tingkah sang mantan istri saat dirinya di luar negeri.
Rohimah sempat diboyong ke Turki untuk menetap di sana bersama suami baru.
Sayangnya, biduk rumah tangga yang baru seumur jagung itu kini kandas di tengah jalan.
Setelah cerai, Rohimah pun akhirnya pulang ke Indonesia.
Saat pulang, Rohimah Alli langsung terkejut begitu buka pintu rumahnya.
Bagaimana tidak, ubin- ubin rumahnya yang berjumlah 200 buah tiba-tiba menghilang.
Rupanya, ubin- ubin tersebut digondol mantan suaminya, Kiwil dan istri barunya, Venti Figianti.
Padahal rencananya, ubin tersbeut akan dipakai untuk renovasi lantai dua rumah Rohimah Alli.
"Itu buat ubin di tempat jemuran, itu kan buat tempat cucian piring, eh dibawa sama dia.
Ada 200 biji kali, seriusan, dan itu ada bininya di rumah gue," tutur Rohimah Alli, dikutip TribunStyle.com dari Youtube Feni Rose Official, Rabu (25/5/2022).
Komentar