GridFame.id – Septia Siregar kini temukan satu fakta mengejutkan soal keluarga pelapor suaminya dan Rico Valentino.
Nahloh, apa ya?
Septia Siregar hingga kini masih mati-matian memperjuangkan keadilan untuk Putra Siregar dan Rico Valentino.
Pasalnya, Septia Siregar meyakini jika Putra Siregar dan Rico Valentino hanya lah korban.
Sebagaimana diketahui, Rico Valentino berkelahi dengan beberapa orang karena ingin membela Chandrika Chika.
Sedangkan Putra Siregar saat ini maju lantaran ingin melerai Rico Valentino saja.
Namun keduanya justru dilaporkan oleh sosok yang disebut bernama Nuralamsyah hingga mendekam di penjara.
Kini Septia Siregar temukan sebuah fakta mengejutkan soal keluarga pelapor Putra dan Rico.
Langsung simak, yuk!
Belum lama ini Septia Siregar buka suara soal perkembangan kasus Putra Siregar dan Rico Valentino.
Hal tersebut ia beberkan lewat kanal YouTube Uya Kuya.
Mulanya Uya Kuya menanyakan soal kabar terkini pelapor Putra Siregar dan Rico Valentino.
"Yang ngeroyok Rico ke mana sekarang?," tanya Uya Kuya pada Septia Yetri Opani dikutip GridFame.id dikanal YouTube Uya Kuya TV.
Septia Siregar lantas mengaku kebingungan lantaran keluarga pelapor tak terekspose di media.
"Media nggak ada, nggak tercium di media nama-namanya gitu," kata Septia Yetri.
Tak cuma itu, Septia membeberkan satu fakta yang mencengangkan.
Yakni nama-nama orang yang terlibat dalam pengeroyokan tersebut tak terendus sama sekali.
"Nggak ke cium media nama-namanya, bahkan satu nama pun nggak ada di situ."
"Padahal yang ngeroyok banyak kan," lanjutnya.
Uya Kuya lantas ikut menaruh curiga lantaran Putra Siregar dan Rico Valentino langsung ditahan.
"Brarti ada sesuatu, saya jadi penasaran ada apa sebenarnya di balik kasus ini," timpal Kuya.
Namun ada hal yang bikin Septia merasa makin heran.
Yakni, ia tak menemukan informasi apapun soal pihak pelapor di google.
"Coba aja di googling, kayaknya nggak ada satupun nama," ujar Septia.
Septia Siregar lantas miris melihat Putra Siregar dengan baju orennya dipertontonkan di media.
"Aku sebagai istri, anak aku ngeliat ayahnya pakai baju orange dipertontonkan, masuk TV media mana pun.
Sementara yang ngeroyok Rico kenapa sih nggak diperlakukan sama kayak Bang Putra, dipertontonin juga," terang Septia Yetri.
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar