GridFame.id - Atalia Praratya sudah mengunggah peraturan untuk masyarakat yang mau datang takziah untuk Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.
Salah satunya adalah tidak mendokumentasikan berupa foto atau video apapun kegiatan di dalam Gedung Pakuan.
Tapi nampaknya tak semua orang mengindahkan peraturan tersebut.
Pada video di mana Nabila Ishma, kekasih Eril, menghampiri peti jenazah, ada seorang ibu-ibu berkerudung merah muda yang terlihat merekam hal itu.
Bahkan akhirnya ibu-ibu itu mengunggah hasil rekamannya ke Tik Tok.
Alhasil, videonya jadi bulan-bulanan netizen.
Apalagi ia sampai sempat merekam wajahnya berada di depan foto Eril yang dipajang.
Wah, memangnya seperti apa videonya?
Langsung lihat yuk!
Dilansir dari akun Instagram @insta_julid, akhirnya ibu-ibu berjilbab merah muda itu mengunggah video rekaman saat takziyah ke jenazah Eril.
Ia nampak merekam detk-detik Nabila Ishma mendekati peti jenazah Eril dan menangis.
Bahkan Nabila Ishma juga terlihat mengelus peti jenazah dan melambaikan tangan.
Sebelum video itu berakhir, ibu-ibu itu merekam wajahnya yang berada di depan foto Eril yang dibingkai.
'Dibalik kesedihan kedua orang tuamu Ril, ada seorang sosok kekasih yang kehilanganmu Eril (emoji)' tulisnya.
Langsung saja komentar penuh dengan hujatan lantaran ia menyalahi aturan.
Kebanyakan dari mereka sudah menyadari bahwa ibu-ibu tersebut merekam.
Namun tak disangka ia berani mengunggahnya ke media sosial.
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar