Kendati demikian, Nita mengaku memiliki hubungan baik dengan Hotman.
Ia pun menyebut sempat beberapa kali menerima pesan dari pengacara kaya raya itu.
"Iya cuma kan aku sopan balasnya, dia kan kayak abang aku gitu loh," ujar Nita.
Hotman mengatakan jika ada teman Nita yang naksir dengan Hotman.
"Soalnya ada teman dia pengacara juga naksir sama aku," sahut Hotman.
Ia juga mengungkapkan dari temannya itulah, ia mengetahui kalau Raffi dan Nita sering pergi berdua.
"Cuma terakhir saya ketahui dia itu cerita 'Hati-hati itu sering jalan sama Raffi, sering keluar malam berdua'." tuturnya.
Source | : | |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar