Namun di tengah jalan merasa tiba-tiba dingin, lalu suhunya kembali normal.
Hantu sendiri membutuhkan energi yang besar untuk menunjukkan keberadaannya.
Sehingga 'menyedot' suhu di sekitar kita.
Jadi tak heran kalau kita bisa merasa dingin.
Namun dingin yang kita rasakan ini bukan dingin ketika berada di tempat ber-AC atau cuaca saat musim dingin, ya.
Suhu dinginnya hanya sebentar dan terbatas.
Sehingga buat orang yang tak peka bisa tak berarti apapun.
Selain perubahan suhu ruangan, ada juga beberapa tanda rumah atau ruangan berhantu.
Salah satunya adalah benda di sekitar kerap bergerak atau berpindah sendiri
Nah, apakah Anda sering melihat ada benda yang bergerak, padahal enggak ada angin atau tenaga lain yang menggerakannya?
Atau malah kita pernah merasa mendengar sesuatu, entah itu suara benda bergerak, suara garukan di dinding, suara benda jatuh, atau suara mengerikan lainnya?
Source | : | Tribun-Bali.com |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar