Namun rupanya banyak yang khawatir Haji Faisal bakal luluh dengan Tiara Marleen lantaran terlalu baik.
"Apakah dengan adanya masalah ini, Pak Haji masih tetap lanjut (jebloskan TM ke penjara)?" tanya salah seorang wartawan, dikutip GridFame.id dari kanal YouTube Official NitNot.
Bak bungkam mulut Tiara Marleen, Haji Faisal tegaskan bakal tetap jebloskan Tiara Marleen ke penjara.
"Ya, saya bersama tim lawyer saya Bang Sandy (sepakat) persoalan ini lanjut," jawab Haji Faisal.
Haji Faisal mengaku telah mempertimbangkan secara matang.
"Saya mempertimbangkan banyak hal, ini sudah keterlaluan menurut saya, yang pertama," jelas Haji Faisal.
Selain itu, Haji Faisal rupanya juga mendengarkan saran para pendukungnya.
Yakni ntuk memberi Tiara Marleen pelajaran.
"Kedua, para pengikut (Instagram) saya juga sudah memberi dukungan penuh agar kasus ini lanjut," tandas Haji Faisal.
Mendengar ucapan Haji Faisal, netizen ikut merasa lega.
Source | : | Youtube |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar