GridFame.id -
Bukan Revi Mariska namanya kalau tak bikin geger jagat maya.
Revi Mariska, lagi-lagi membawa kabar mengejutkan.
Lama tak terlihat jalani hubungan, ia mengatakan bakal menikah dalam waktu dekat.
Revi Mariska sebelumnya sempat bikin heboh pasca videonya tersebar di media sosial.
Dimana dalam video tersebut, terlihat Revi Mariska sedang duduk di sebuah tempat.
Namun yang bikin syok dalam video itu, Revi Mariska menyatakan kalau ia sedang mengamen.
Hal tersebut dilakukannya untuk menambah pundi-pundi uang.
Lama tak terlihat lagi sosoknya, kini ia kembali membuat netizen terkejut.
Dikabarkan bakal segera menikah, isu beredar jika calon suaminya bukan lah orang sembarangan.
Rencana pernikahan tersebut diungkap langsung oleh Revi Mariska di akun YouTube MOP Channel yang tayang pada Jumat (24/6/2022).
Ia membenarkan kalau saat ini tengah jalin hubungan spesial dengan seorang pria.
"Kalau soal hubungan sama laki-laki yah pasti dong. Pasti ada hubungan dengan laki-laki. Kita semua pasti ada jodohnya, kita nggak tahu jodoh kita di mana," terang Revi Mariska.
"Atau mungkin yang belum lahir atau sudah meninggal kita nggak tahu. Yang jelas sudah ada berhubungan dengan laki-laki," sambungnya lagi.
Saat ditanya apakah benar jika pacarnya seorang pejabat, Revi Mariska menepisnya.
"Bukan, dari kalangan orang biasa, dia tinggal di kampung jadi LDR," ungkapnya.
Ia kemudian menjelaskan kalau hubungannya dengan sang kekasih masih seumur jagung.
Pemain Angling Dharma ini mengaku dikenalkan oleh temannya. Hubungannya dengan sang pacar pun baru terjalin belum lama ini.
"Belum lama sih baru seumur jagung, around dua bulan tiga bulan. Dan kita seumuran," terang Revi Mariska.
Revi Mariska pun mengatakan kalau ia dan kekasihnya bakal segera menikah kemungkinan di tahun depan.
"Kita serius, nggak bercanda. Sudah ada pembahasan dalam pernikahan. Tahun depan paling. Dia bukan dari kalangan selebritis, kalangan orang biasa," ungkapnya.
Revi Mariska pun mengungkap alasan menyukai sosok laki-laki tersebut.
"Yang jelas baik, perhatian dan menerima background Revi Mariska yang katanya kawin cerai. Itu kan diterima keluarga dia susah kan," beber Revi Mariska.
Sebelumnya dikutip dari GridFame.id, Revi Mariska juga sempat membuat kaget pasca pengakuannya menjadi pengamen dalam sebuah video.
Di video tersebut, Revi Mariska mengaku tengah mengamen untuk biaya makan sehari-hari.
"Kenapa memangnya? Soalnya gue pengin ngamen, buat cari tambahan bayar makan dan bayar parkir," aku Revi Mariska, dikutip GridFame.id dari Instagram @insta_julid.
Video viral tersebut lantas dibanjiri komentar dari netizen.
"Habis hina Luna Maya sama Lesti jadi gini mbknya"
"Dulu bisa dibilang bintangnya Gentabuana, tp smkn kesini kariernya ambles karna attitudenya yg minus"
"Kasian bener ini kan yg kmaren ngata2in lesti mukanya tua"
"Karmanya mantep banget"
Source | : | YouTube,GridFame.ID |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar