Cara mengobati rematik dengan bawang putih cukup mudah.
Anda bisa mengonsumsinya langsung atau menambahkannya ke dalam hidangan yang dikonsumsi sehari-hari.
5. Lada hitam
Lada hitam memiliki efek antioksidan, antimikroba, anti-inflamasi, dan gastro-protektif.
Sehingga potensial digunakan sebagai obat rematik alami.
Gunakan lada hitam untuk membumbui hidangan favorit seperti tumisan, sayur, telur, ikan, daging, ayam, dan sebagainya.
6. Cabai
Cabai banyak mengandung senyawa capsaicinoid yang memiliki sifat anti-peradangan alami.
Anda bisa menambahkan cabai ke dalam hidangan yang dikonsumsi.
Tapi, jangan berlebihan agar tidak mengiritasi lambung.
Perlu diingat, sebelum mengonsumsi obat rematik alami untuk mengurangi nyeri di atas, ada baiknya Anda berkonsultasi ke dokter yang biasanya menangani.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar