GridFame.id - Sule dan keluarga besarnya diketahui juga menampung para kerabat yang tak punya tempat tinggal.
Belakangan barulah terungkap rupanya keluarga Nathalie Holscher turut ikut tinggal di kediaman ayah Rizky Febian dan Putri Delina itu.
Sebelum Nathalie Holscher menggugat cerai, adik kandungnya sempat merasakan pandangan berbeda.
Ternyata pandangan tersebut terkait apa yang dialami kakaknya kala berada di dalam rumah mewah sang komedian.
Seperti dikutip Tribun Jatim dari tayangan YouTube Silet, ternyata Nathalie Holscher membawa dua orang adik perempuannya tinggal bersamanya.
Ada Tasya Holscher dan Nadya Holscher yang ikut bersama kakak tinggal di rumah Sule.
Kini ada pula isu yang menyebut dua adik Nathalie tersebut terseret dalam drama rumah tangga.
Sementara, pandangan berbeda dirasakan oleh Jordy Holscher, adik beda ayah Nathalie Holshcer.
Menanggapi apa yang dialami sang kakak, Jordy Holscher membongkar pandangannya terhadap apa yang dialami Nathalie di rumah Sule.
Ternyata selama ini seolah ditutupi, terungkap sudah Nathalie Holscher yang selalu berusaha, tetapi diperlakukan berbeda.
Adik Nathalie awalnya menanggapi isu keributan antara Nathalie dan anak Sule perihal masa lalu ibu kandung.
"Kalo itu aku nggak mau mikir negatifnya ya, cuman ya itu wajar ya seorang anak mencintai ibu kandungnya, ya itu sangat diwajarkan ya," jelas Jordy.
"Cuman kan balik bagaiman orang menyikapinya aja, dan menghargai orang baru yang datang gitu," sambung Jordy.
Memandang sosok Nathalie Holscher yang pekerja keras apalagi membawa dua adik ke rumah Sule, Jordy merasa ada hal berbeda memang di kediaman sang komedian.
Menurut Jordy, Nathalie berada di rumah Sule memang penuh tuntutan.
Terlihat di mata Jordy, sang kakak terus berusaha agar bisa mengerti anak-anak Sule.
"Kalo Nathalie yang terlihat di rumah itu ( Sule ) ya, sebenarnya dia udah sering mencoba dan ingin masuk (ke keluarga Sule), gitu ya, mencoba terus dia," cerita Jordy.
"Ingin menjadi ibu sambung yang baik dia itu, cuman ya itu, karena awal-awal sih, jadi anak-anak (Sule) itu menanggapnya beda," lanjutnya.
Perbedaan sikap Nathalie Holscher akhirnya dirasakan oleh Jordy sebagai orang terdekat.
"Problematikanya itu kan Nathalie sebagai ibu sambung itu harus menjadi ibu juga untuk anak-anak yang sudah dewasa gitu," ucap Jordy.
Adik Nathalie tersebut menilai bahwa kakaknya telah berusaha namun tampaknya jalan berkata lain.
Keluarga Nathalie pun berharap saat ini penyelesaian masalah antara Sule dan Nathalie cepat ditemukan titik terang.
Sementara itu, ternyata diketahui juga bahwa Nathalie saat ini menghidupi bukan hanya anaknya dengan Sule saja tetapi juga kedua adiknya.
Perilaku Sule pasca digugat cerai istrinya itu juga menjadi sorotan.
Selain menghilang, Sule ternyata belum pernah menjenguk anak bungsunya, Adzam Adriansyah Sutisna, setelah digugat cerai.
Hal itu diungkapkan Nathalie Holscher lewat tayangan di kanal YouTube Uya Kuya TV, Sabtu (9/7/2022).
Awalnya Uya Kuya penasaran soal apakah Sule pernah menengok bayinya dengan Nathalie Holscher.
"Kang Sule pernah datang untuk menengok Adzam?" tanya Uya Kuya selaku host.
Nathalie Holscher kala itu hanya bisa menggeleng-gelengkan kepalanya.
Hal tersebut menandakan Sule tak pernah datang selama ia pergi dari rumah.
Kemudian Nathalie Holscher menyebut alasan Sule sampai tak sempat menengok Adzam.
Nathalie Holscher meyebut jika Sule mungkin tengah disibukkan dengan pekerjaannya.
Sehingga Sule belum sempat untuk menjenguk darah dagingnya.
"Sibuk kali," kata Nathalie Holscher singkat.
Baca juga: Ternyata Beda Sikap Sule saat Dicerai Nathalie dan Lina, Ucapan 5 Tahun Lalu Kontras, Kini Sembunyi?
Nathalie Holscher sendiri mengaku, tak ada niat untuk memisahkan Adzam dengan Sule.
Nathalie Holscher juga telah mempersilakan Sule untuk menjenguk Adzam kapan pun.
"Aku bilang, kalau mau main silakan ke sini," jelas Nathalie Holscher.
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Sengaja Tak Diumbar, Sisi Lain Rumah Sule Dikuak Adik Nathalie: Beda, Ketahuan yang Dialami Ibu Azam
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar