GridFame.id - Gempa hari ini, Rabu 20 Juli 2022 berkekuatan magnitudo 5,8 mengguncang salah satu wilayah Indonesia, BMKG pun mengungkap pusat gempa buminya.
Kepala Bidang Informasi Gempabumi dan Peringatan Dini Tsunami Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Daryono membenarkan informasi perihal gempa terkini.
"Benar," kata Daryono kepada Kompas.com, Rabu (20/7/2022).
Ia menjelaskan, gempa pagi ini dirasakan di beberapa wilayah.
Wilayah yang terkena dampaknya dari skala II MMI hingga IV MMI.
Sebagai informasi, skala IV MMI berarti gempa dirasakan oleh orang banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang.
Dan pada skala tersebut gerabah berkemungkinan pecah, jendela atau pintu berderik dan dinding berbunyi.
Untuk skala III MMI, getaran dirasakan nyata dalam rumah dan seakan-akan ada truk yang berlalu.
Sementara skala II MMI berarti getaran dirasakan oleh beberapa orang, serta benda-benda ringan yang digantung bergoyang-goyang.
Gempa berkekuatan magnitudo 5,8 mengguncang Bengkulu pada pukul 06:46 WIB pagi tadi.
Menurut Daryono, pusat gempa berada di 68 kilometer barat daya Bengkulu dengan kedalaman 16 kilometer.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Miya Dinata |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar