Cara Menebalkan Alis Secara Alami
Siapa sangka bawang yang sering membuat menangis ketika diiris ini punya manfaat untuk menebalkan alis.
Bawang merah memang dikenal bisa bermanfaat untuk beberapa masalah rambut, selain menebalkan alis bahan dapur ini juga bisa mengatasi uban.
Nah, Anda bisa memanfaatkan bawang merah untuk menebalkan alis dengan cara yang dikutip dari TribunJakarta.com satu ini.
Untuk menebalkan alis, Anda membutuhkan 1 siung bawang merah.
Selain bawang merah, Anda juga perlu mempersiapkan air dan air lemon.
Air lemon di sini berguna untuk menghilangkan bau bawang merah pada alis nantinya.
Setelah bahannya sudah siap, Anda bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Haluskan 1 siung bawang merah
2. Tambahkan 2-3 sendok makan air
3. Aduk hingga teksturnya berubah seperti pasta
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar