GridFame.id - Simak cara membuka toko di Shopee di bawah ini!
Saat ini Shopee menjadi toko online yang populer di kalangan pelaku bisnis.
Selain praktis, Shopee memberikan banyak keuntungan dan kemudahan bagi penggunanya.
Salah satunya adalah pembayaran yang aman karena memakai pihak ketiga.
Metode pembayarannya pun sangat beragam.
Mulai dari transfer Bank hingga lewat Indomaret atau Alfamart.
Melansir dari Kontan.co.id, hingga saat ini ada lebih dari 5 juta penjual di Shopee.
Bagi Anda yang ingin membangun usaha online, marketplace satu ini bisa menjadi salah satu pilihannya.
Lalu bagaimana cara membuka toko di Shopee untuk pemula?
Dan berapa biaya admin yang ditentukan oleh pihak Shopee untuk masing-masing tingkatan seller-nya?
Langsung simak, yuk!
Baca Juga: Ancamannya Tidak Main-main Begini Risiko yang Ditanggung Jika Telat Bayar Tagihan Shopee PayLater
Untuk membuka toko di Shopee, pastikan Anda punya akun Shopee terlebih dulu.
Melansr dari Shopee Indonesia, jika sudah punya akun Shopee Anda bisa langsung membukanya melalui dua cara ini.
1. Lewat Aplikasi Shopee
- Buka aplikasi Shopee lalu pilih menu Saya dan klik Mulai Jual.
- Klik Tambah Produk.
- Masukkan alamat toko dan pilih jasa kirim yang diinginkan.
- Isi detail produk, kemudian klik Simpan.
2. Via Seller Center
- Buka website resmi Shopee, lalu pilih Seller center di pojok kiri atas.
- Login dengan username dan kata sandi yang sudah dibuat.
- Verifikasi melalui link yang dikirim via WhatsApp atau SMS.
Baca Juga: Hati-Hati Ketipu Jasa Gestun Shopee Paylater, Ini Cara Aman Dapat Pinjaman Cash dari Shopee
- Klik Mulai Pendaftaran.
- Atur informasi toko, seperti nama, alamat email, dan nomor telepon toko.
- Klik Simpan dan klik Lanjut.
- Atur jasa kirim yang diinginkan, kemudian klik Kirim.
Biaya Administrasi Penjual Shopee
Besaran biaya administrasi penjual Shopee berbeda-beda tergantung tingkatannya.
1. Non-Star Seller
Dikutip dari laman Shopee Indonesia, biaya admin Shopee untuk non-star adalah sebesar 1,6 persen dari transaksi setelah dikurangi diskon atau voucher yang ditanggung penjual.
2. Star Seller
Untuk biaya admin Shopee bagi penjual yang masuk kategori star dan star plus ditetapkan sebesar 1,6 persen dari nilai transaksi.
Untuk barang kategori khusus, besaran fee adalah 0,75 persen.
3. Shopee Mall
Untuk penjual yang masuk kategori mall, Shopee memberlakukan fee atau biaya administrasi final dalam 3 kategori yakni 1 persen, 2 persen, dan 5 persen.
Source | : | Shopee,Kontan.co.id |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar