Meski sudah hidup di jaman serba modern, namun beberapa orang masih mempercayai beberapa mitos primbon jawa.
Salah satu mitos yang masih dipercayai yaitu mengenai pernikahan. Dimana anak pertama tidak boleh menikah dengan anak ketiga.
Menurut masyarakat Jawa, apabila mitos ini dilanggar maka pernikahan pun tidak akan langgeng.
Meski begitu, tidak lantas harus kita percayai, anggap saja hal ini sebagai tambahan pengetahuan saja.
Karena semua yang terjadi sebenarnya karena kehendak Tuhan Yang Maha Kuasa, bukan karena hal lain.
Merangkum dari beberapa sumber, berikut larangan anak pertama menikah dengan anak ketiga menurut primbon Jawa:
Seret Rezeki
Apabila anak pertama menikah dengan anak ketiga, dipercaya keluarga akan mengalami kesulitan dalam mencari rezeki bahkan, beberapa usaha yang dibangun juga akan mengalami kesulitan hingga kegagalan.
Jika keluarga ini mencari pekerjaan nantinya akan sulit didapat. Hal ini lantaran pernikahan anak pertama dan ketiga dipercaya tidak menemui kebahagiaan.
Terjadi Konflik
Anak pertama yang menikah dengan anak ketiga konon akan sering mengalami konflik karakter, sebab, anak pertama dan ketiga memiliki perbedaan sifat yang sangat jauh dimana anak pertama sangat dewasa. Sedangkan anak ketiga biasanya manja dan tidak suka diatur.
Source | : | Sonora.ID |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar