GridFame.id - Simak alasan gagal aktivasi Shopee Paylater padahal data sudah valid.
Sebagian dari Anda pasti pernah mengalami gagal aktivasi Shopee Paylater.
Ternyata ada beberapa syarat agar Shopee Paylater Anda berhasil diaktivasi.
Shopee Paylater kini menjadi salah satu fitur di Shopee yang mempermudah aktivitas sehari-hari.
Khususnya bagi pelaku bisnis online maupun offline.
Shopee Paylater memungkinkan penggunanya melakukan pembelian barang dengan sistem bayar nanti.
Tagihan tersebut wajib dibayarkan satu bulan setelah transaksi terjadi.
Tak cuma itu, Shopee Paylater juga memberikan kemudahan lain berupa cicilan paylater.
Sayangnya, banyak yang mengeluhkan gagal aktivasi Shopee Paylater.
Padahal data diri dan foto yang dimasukkan sudah valid dan benar.
Lalu apa yang menyebabkan gagal aktivasi Shopee Paylater?
Baca Juga: Bisakah Barang Shopee Paylater Dikembalikan? Ini Penjelasannya
Untuk melakukan aktivasi Shopee Paylater, Anda diminta memasukkan data diri dengan benar dan valid.
Namun meski sudah melakukannya, aktivasi Shopee Paylater Anda kemungkinan bisa ditolak.
Melansir dari laman Shopee, ada beberapa hal yang bikin aktivasi Shopee Paylater Anda gagal.
Ini alasan kenapa Anda gagal aktivasi Shopee Paylater meski data sudah valid.
Ternyata ada kesalahan seperti ini:
Syarat aktivasi Shopee Paylater yang pertama adalah akun Shopee sudah terverifikasi.
Verifikasi ini dilakukan dengan cara melengkapi nomor telepon dan email.
Pihak Shopee nantinya bakal mengirim kode verifikasi atau OTP ke nomor telepon tersebut.
Setelah itu Anda diminta memasukkan OTP ke akun Shopee untuk memastikan Anda adalah pemilik akin tersebut.
Baca Juga: Begini Cara Restrukturisasi Tagihan Shopee Paylater Untuk Kurangi Tagihan
Jika Anda belum melakukan verifikasi ini, bisa dipastikan Anda bakal gagal aktivasi Shopee Paylater.
Syarat kedua yakni akun Shopee Anda harus sering digunakan untuk bertransaksi.
Akun yang jarang digunakan bisa dicurigai sebagai akun yang non-aktif.
Pihak Shopee kemungkinan bakal menolak aktivasi Shopee Paylater karena tak ingin terjadi keterlambatan pembayaran tagihan.
Jika Anda sudah memasukkan data dengan benar, melakukan verifikasi serta sering melakukan transaksi namun tetap gagal, bisa jadi hal ini jadi penyebabnya.
Akun Shopee yang belum berusia 3 bulan bakal ditolak saat mengajukan aktivasi Shopee Paylater.
Syarat ini merupakan syarat mutlak dari pihak Shopee untuk memastikan akun Anda bukan akun bodong.
Itu tadi beberapa alasan pengajuan aktivasi Shopee Paylater Anda ditolak.
Baca Juga: Ini Penyebab Shopee Paylater Dinonaktifkan Sementara oleh Pihak Shopee
Source | : | Shopee |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar