GridFame.id -
Sule merasa bersyukur dengan penetapan tersangka Teddy Pardiyana.
Sebelumnya, sempat beredar rumor kalau perpisah Sule dan Lina Jubaedah dikarenakan adanya orang ketiga.
Ya, kabarnya Sule mengetahui kalau mantan istrinya itu menjalin hubungan dengan pria lain.
Bahkan rumor yang beredar, anak-anak Sule juga mengetahui soal hubungan gelap tersebut.
Isu tersebut semakin menguat saat Lina akhirnya menikah dengan Teddy Pardiyana.
Disebut-sebut selama ini hanya ingin merampas harta Lina Jubaedah, nasib Teddy kini luntang-lantung.
Ia dilaporkan oleh Rizky Febian lantaran tak mengembalikan harta Lina Jubaedah yang bukan miliknya.
Ada tanah, mobil yang seharusnya dikembalikan karena harta tersebut milik Rizky Febian.
Namun, Teddy membantah telah 'mencuri'nya, ia menjelaskan kalau selama ini harta tersebut digunakan untuk menutup hutang Lina Jubaedah.
Tak lama setelahnya, Teddy dilaporkan dan resmi statusnya kini menjadi tersangka.
Sule pun memberikan tanggapan menohok atas Teddy Pardiyana yang jd tersangka.
Melansir dari Tribunnews.com, Sule mengatakan bahwa masalah tersebut bukan lagi ranahnya.
"Itu ke pengacara Iky (sapaan Rizky Febian), karena saya udah nggak tahu masalah ini," kata Sule, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (8/9/2022).
"Ini masalah udah bukan ranah saya," sambungnya.
Terkait penetapan tersangka kepada Teddy, Sule mengaku bersyukur.
"Ya alhamdulillah, nah itulah Tuhan adil," ucap Sule
Pria 45 tahun ini juga menambahkan bahwa di balik setiap masalah yang dijalani dan disyukuri akan ada kebahagiaan.
"Artinya dari setiap musibah yang kita jalani dan kita syukuri pasti akan ada kebahagiaan," ungkapnya.
Ditetapkannya Teddy sebagai tersangka memunculkan pertanyaan tentang bagaimana nasib Bintang nantinya.
Bintang merupakan anak satu-satunya dari Lina Jubaedah bersama Teddy.
Sedangkan Rizky Febian merupakan anak kandung Lina bersama Sule.
Kuasa hukum Teddy Pardiyana, Wati Trisnawati baru-baru ini mengungkapkan nasib Bintang yang dititipkan kepada saudaranya.
"Nasib Bintang sekarang posisinya diasuh saudaranya (Teddy) di daerah Jakarta," kata Wati, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Sabtu (27/8/2022).
Namun begitu, Wati Trisnawati mengaku tidak tahu pasti keberadaan Bintang.
"Tapi kalau lokasinya memang saya nggak tahu ya, cuman Dedek Bintang beberapa kali katanya pernah dititipkan ke keluarganya," terangnya.
Teddy dikatakan terpaksa menitipkan Bintang kepada saudaranya karena sibuk mencari nafkah.
"Karena Pak Teddy sendiri sibuk mencari nafkah.
Akhirnya mau nggak mau Dedek Bintang dititipkan ke saudaranya," ujar Wati.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar