Masker mangga dan lidah buaya
Anda hanya perlu menyiapkan buah mangga matang, 1 gel lidah buaya dan 1 sdt minyak jarak.
Haluskan buah mangga, gel lidah buaya dan minyak jarak.
Lalu terapkan pada rambut dan bilas menggunakan sampo setelah satu jam.
Masker ini ampuh mengatasi rambut bercabang.
Masker mangga dan pisang
Siapkan buah mangga dan pisang, serta minyak esensial.
Haluskan buah mangga dan pisang, lalu tambahkan sedikit minyak esensial.
Oleskan masker ini pada rambut, lalu tunggu sekitar satu jam.
Setelah itu bilas rambut sampai bersih.
Rambut kering dan kusam pun kini dapat langsung teratasi.
Masker mangga dan multani mitti
Haluskan buah mangga, lalu tambahkan 2-3 sdm multani mitti
Kemudian aplikasikan pada rambut dan tunggu beberapa menit.
Selanjutnya bilas rambut dengan air hingga bersih.
Masker ini akan membuat rambut Anda menjadi halus dan lebih mudah diatur.
Artikel ini telah tayang di GridHits.id dengan judul, Tanpa Harus Keluar Biaya Mahal, Rambut Sehat dan Kuat Bisa Diperoleh dengan Masker Buah Mangga
Source | : | gridhits |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar