Cara menonaktifkan Shopee Paylater tanpa hapus akun
Pihak Shopee tidak menyediakan fitur untuk menonaktifkan Shopee Paylater kepada pengguna.
Namun umumnya, untuk menonaktifkan Shopee Paylater pengguna harus mengajukan hapus akun ke pihak Shopee.
Padahal cara tersebut membawa banyak risiko dan kerugian bagi pengguna.
Beberapa kerugian saat menghapus akun Shopee diantaranya; koin Shopee akan hangus, data transaksi di Shopee akan tetap disimpan dan diaudit meski akun dihapus, dan pihak Shopee berhak menolak pengajuan ketika membuat akun Shopee yang baru.
Untuk itu berikut ini tips cara menonaktifkan Shopee Paylater yanpa hapus akun yang dirangkum tim GridFame.id.
Untuk menonaktifkan Shopee Paylater Anda dapat mencoba buka ‘Pusat bantuan’ di aplikasi Shopee untuk menyampaikan perihal tersebut kepada admin.
Pada menu ‘Saya’ klik ‘Pusat Bantuan’ (pada pusat bantuan silahkan gulir layar ke bawah dan lanjutkan ke ‘Email’
Selanjutnya akan tampil form, silahkan pilih ‘Pembeli’ dan yang ingin ditanyakan terkait Shoopee Paylater.
Isikan alamat email dan deskripsikan masalah atau tujuan Anda (misal: alasan ingin menonaktifkan Shopee Paylater tanpa hapus akun), upload juga beberapa foto pendukung yakni saldo limit yang dimiliki dan kirim.
Nantinya Anda akan mendapat email Shopee Paylater tentang penonaktifkan Shopee Paylater tanpa hapus akun yakni berupa limit Anda dibekukan.
Baca Juga: Kenapa Tagihan Shopee Paylater Tidak Muncul? Lengkap Dengan Solusinya
Source | : | Shopee,GridFame.ID |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar