GridFame.id- Bagaimana cara mencairkan BSU 2022 jika tidak memilik rekening Himbara.
Penting tahu cara mencairkan BSU 2022 bagi pekerja yang tidak memiliki rekening Himbara.
Pemerintah melalui Kemnaker kembali mencairkan BSU 2022 kepada pekerja yang memenuhi syarat.
Penyaluran BSU BPJS Ketenagakerjaan kepada karyawan akan diberikan melalui bank Himbara (BRI, BTN, Bank Mandiri dan BNI).
Lantas bagaimana bagi pekerja yang memenuhi syarat namun tidak memiliki rekening Himbara?
Deputi Direktur Bidang Humas dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan, Oni Marbun menyebut bahwa pekerja atau buruh bisa melakukan pengkinian data rekening bank Himbara secara mandiri.
Jika biasanya pekerja bisa melaporkan update rekening Himbara melalui HRD, namun kali ini pembaharuan rekening bisa dilakukan mandiri.
Caranya bagaimana?
Pengisian data rekening bank Himbara secara mandiri dapat Anda lakukan secara resmi melalui laman bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.
“Apabila memenuhi kriteria calon penerima BSU yang tertuang dalam Permenaker No.10 Tahun 2022, silahkan melakukan update rekening melalui bsu.bpjsketenagakeraan.go.id,” lanjutnya.
Simak ulasan di bawah untuk cara update rekening di laman BSU BPJS Ketenagakerjaan.
Baca Juga: Masuk Kriteria Penerima BSU 2022 Namun Belum Memiliki BPJS Ketenagakerjaan, Harus Bagaimana?
Source | : | Kemnaker.go.id,BPJS Ketenagakerjaan |
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar