Melansir dari laman Gopay.co.id, bagi pengguna terpilih yang bisa aktivasi Gopay Paylater bakal diminta untuk melengkapi data-data pribadi.
Beberapa di antaranya adalah KTP, nama ibu kandung, hingga pekerjaan.
Pasti banyak yang bertanya-tanya soal keamanan data yang dikirimkan tersebut.
Pasalnya data yang diminta adalah data-data yang sangat penting dan privasi.
Tapi tenang aja, semua data yang kamu daftarkan terjamin aman.
Perlu Anda ketahui, GoPayLater by Findaya sudah terdaftar dan OJK.
Jadi, semua transaksi atau aktivitas Gopay Paylater diawasi langsung oleh OJK.
Selain itu KTP yang diminta bisa dijadikan tameng agar tak terjadi penipuan.
Baca Juga: Gopay Paylater Tidak Muncul di Tokopedia? Begini Cara Mengatasinya
Source | : | Gojek |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Miya Dinata |
Komentar