GridFame.id - Apakah beli token dan bayar listrik bulanan bisa pakai LinkAja?
Simak di sini cara beli token dan bayar listrik pakai LinkAja.
Seperti diketahui, tagihan listrik biasanya akan keluar dan bisa diakses pelanggan pada setiap tanggal 2 atau 3.
Peraturan PLN menetapkan pascabayar harus dilakukan paling lambat tanggal 20 setiap bulannya.
Jika pelanggan belum membayar, maka siap-siap namanya akan dicoret dari daftar pelanggan PLN
Parahnya listrik pascabayar mungkin saja diputus secara permanen.
Pelanggan juga harus melunasi tunggakan dan membayar biaya penyambungan pasang baru dengan menggunakan kWH meter prabayar.
Maka dari itu ada baiknya untuk selalu tepat waktu bayar tagihan listrik.
Apalagi kini pelanggan bisa melakukan pengecekan tagihan listrik hanya lewat HP saja.
Salah satunya dengan menggunakan aplikasi LinkAja.
Mau tahu caranya? Yuk simak.
Baca Juga: Begini Tutorial Isi Token Listrik Ke Meteran yang Mudah Banget
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum melakukan pembayaran tagihan listrik lewat LinkAja.
Pastikan unduh dan instal aplikasi LinkAja pada smartphone.
Jika belum memiliki aplikasinya unduh terlebih dulu di App Store untuk pengguna iOS atau Google Play untuk pengguna Android.
Kemudian pastikan Anda sudah memiliki akun serta saldo di akun LinkAja cukup untuk membayar tagihan listrik.
Bila semua sudah siap, Anda sudah bisa bayar tagihan listrik melalui aplikasi LinkAja.
Untuk melakukan pembelian token listrik di LinkAja bisa dari nominal Rp20.000 sampai Rp5.000.000.
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar