GridFame.id - Apakah Anda pengguna setia Tokopedia?
Kalau ya, pasti tahu kalau banyak pengguna Tokopedia mengeluhkan kalau layanan combo voucher atau menggabungkan satu voucher dengan voucher lain sudah tidak bisa lagi digunakan.
Padahal sebelumnya ketika Tokopedia pertama kali merilis bisnis e-commercenya di Tanah Air, layanan ini sangat digandrungi.
Bahkan, tidak sedikit dari pengguna Tokopedia menggabungkan antara voucher gratis ongkir kirim dengan voucher cashback.
Lalu, adakah solusi untuk mendapat untung saat belanja di Tokopedia?
Simak penjelasan yang satu ini ya!
Tanggapan manajemen Tokopedia
Menanggapi hal itu, Head of External Communications Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya mengatakan, untuk membantu pengguna menemukan berbagai pilihan promo Tokopedia yang relevan dengan kebutuhan, pengguna bisa mengaksesnya lewat halaman promo.
Diharapkan dengan adanya halaman promo tersebut bisa mempermudah pengguna memilih atau mengombinasikan benefit atau promo sesuai preferensi.
"Diharapkan dengan fitur tersebut dapat mempermudah pengguna memilih atau mengombinasikan benefit atau promo sesuai preferensi. Pengguna dapat menikmati kemudahan ini setelah meng-update aplikasi Tokopedia ke versi terbaru," jelas Ekhel saat dihubungi Kompas.com, Kamis (3/11/2022).
Cara gunakan kode promo Tokopedia
Baca Juga: Siap-siap 11.11 Harbolnas, Begini Cara Aktifkan Tokopedia Paylater Supaya Dapat Promo Lebih Besar!
Sementara itu mengutip dari halaman Tokopedia, untuk menggunakan kode promo atau kupon Tokopedia, cara yang digunakan masih sama yaitu dengan memasukan kode promo atau memilih kupon mana yang ingin digunakan.
Untuk promo dari merchant, pilihan menggunakan promo akan muncul di masing-masing toko jika merchant memiliki promo yang dapat digunakan. Sedangkan untuk promo logistik, kamu akan mendapatkan pilihan untuk menggunakan promo tersebut saat memilih durasi pengiriman.
Adapun untuk melihat total benefit dari promo yang digunakan pengguna, akan muncul pada bagian bawah saat checkout dan di halaman pembayaran.
Baca Juga: Cara Bayar Perpanjangan SIM Lewat Tokopedia Lengkap dengan Biayanya
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pengguna Tokopedia Keluhkan Voucher "Cashback" dan Bebas Ongkir Tak Bisa Dipakai Bersamaan, Ini Tanggapan Manajemen
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar