GridFame.id - Sebagai aplikasi belanja online terbesar, Shopee menyediakan jutaan produk pilihan.
Pengguna bebas memilih produk yang sama dari toko berbeda sesuai dengan keinginan.
Shopee juga menyediakan fasilitas Gratis Ongkir ke seluruh Indonesia untuk memanjakan penggunanya.
Tak cukup sampai di situ, Shopee juga memiliki banyak program menarik lainnya.
Seperti flash sale di jam-jam tertentu, promo cashback, diskon besar-besaran hingga promo murah lebay.
Keuntungan ini bukan hanya dapat dinikmati pengguna saja, tetapi juga penjual.
Tak heran jika jutaan orang percaya untuk belanja apapun di Shopee.
Selain kebutuhan sehari-hari, Shopee juga menyediakan kebutuhan alat elektronik.
Bahkan produk elektronik luar negeri pun tersedia di Shopee.
Akan tetapi, pengguna harus benar-benar selektif sebelum membeli barang elektronik di Shopee.
Simak 4 cara aman belanja elektronik di Shopee berikut ini ya.
Baca Juga: Penjual Harus Tahu! Ini Cara Menambahkan Rekening Bank Untuk Tarik Saldo Penghasilan Shopee
Dilansir dari laman resmi shopee.co.id, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum membeli barang elektronik secara online.
Sebelum berbelanja online, biasakanlah untuk mengidentifikasi toko terlebih dahulu.
Jika kamu berbelanja di Shopee, Anda bisa coba mempercayakan toko dengan label Star Seller atau Shopee Mall untuk transaksi yang lebih aman dan nyaman pastinya.
Namun tak ada salahnya juga untuk berbelanja di Shopee dengan seller biasa, Amda hanya perlu memastikan bahwa seller memiliki review yang positif mengenai servis dan produknya.
Membeli produk elektronik secara online memang membuat Anda tak bisa memeriksa kondisi barang secara fisik dan fungsi secara langsung.
Sebagai gantinya, biasanya penjual memberikan informasi selengkap-lengkapnya mengenai spesifikasi barang agar si pembeli memiliki gambaran jelas tentang barang yang hendak ia beli.
Spesifikasi barang tersebut biasanya mencakup nama barang beserta serinya, ukuran, warna, fitur, singkat, dan tentu saja harganya.
Untuk melengkapi dan mendukung informasi barang, memang akan lebih baik jika penjual juga menampilkan foto dari barang, sehingga dapat meyakinkan dan menarik minat pembeli.
Ketika berbelanja secara online di Shopee, perhatikanlah terlebih dahulu apa barang yang Anda mau merupakan produk ready stock atau harus menunggu hingga dikirim dari luar negeri.
Jika Anda membeli produk yang dikirim dari luar, kamu agaknya harus menunggu lebih lama dibandingkan produk yang ready stock.
Untuk memastikan hal ini, Anda bisa menanyakannya terlebih dahulu ke penjual melalui fitur chat yang disediakan di platform Shopee.
Setiap toko online memiliki peraturan tersendiri dalam memberikan pelayanan kepada konsumen atau pelanggannya.
Berkenaan dengan hal tersebut, Anda harus jeli dalam membaca peraturan terkait dengan jual beli di toko online itu.
Pilihlah toko yang memberikan garansi pergantian jika barang elektronik yang dikirimkan tidak sesuai dengan spesifikasi yang ditampilkan di dalam toko online terkait.
Baca Juga: Simak Tanggal Berapa Shopee Paylater Jatuh Tempo, Jangan Sampai Telat Atau Denda Menghantui!
Source | : | Shopee |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar