GridFame.id – Daftar bansos atau bantuan sosial yang cair Desember 2022.
Apa saja bansos yang akan diluncurkan pemerintah pada Desember 2022?
Bansos merupakan bantuan yang diberikan pemerintah berupa uang tunai untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,
Dikutip GridFame.id dari laman setkab.go.id Kemensos telah menerima anggaran tambahan sebesar lebih dari Rp400 milliar dari Kementerian Keuangan.
Salah satunya untuk menyalurkan bansos yang akan dicairkan hingga Desember 2022.
Lantas bantuan apa saja yang cair pada Desember 2022?
Bansos anak yatim piatu
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyampaikan, target penerima bansos anak yatim piatu yakni 948.863 orang.
Bansos anak yatim piatu akan diberikan pada Desember 2022 dengan jumlah Rp200.000 per anak.
"Itu akan dipergunakan untuk di bulan Desember, kami akan menyerahkan kurang lebih sekitar targetnya anak yatim piatu itu 946.863 anak, per anak Rp 200.000 per bulan," jelasnya.
Bansos lansia tunggal
Lebih lanjut Risma menyatakan, Kemensos juga telah mengusulkan agar lansia tunggal yang berusia di atas 80 tahun mendapat bansos.
Baca Juga: Belum Dapat Bansos Dari Pemerintah hingga Saat Ini? Coba Usul dan Lapor ke Sini
Bantuan ini rencananya akan mulai diberikan pada Desember 2022 dengan target penerima direncanakan 334.011 orang lansia.
Ia menjelaskan, bagi lansia tunggal berusia atas 80 tahun, khususnya yang tidak mempunyai keluarga yang dapat merawat bantuan, maka bantuan akan dititipkan melalui RT ataupun RW setempat.
Besaran bansos bagi lansia tunggal yakni Rp21.000 per hari.
Bansos penyandang disabilitas
Penyandang disabilitas juga akan mendapatkan bansos Rp21.000 per hari pada Desember 2022.
Adapun target penerima bansos penyandang disabilitas yakni 98.934 orang.
"Jadi nilainya per harinya Rp 21.000 untuk sesuai dengan jumlah harinya. Jadi kalau yang lansia tunggal itu 31 hari (satu bulan), kemudian penyandang disabilitas 31 hari (satu bulan)," tandasnya.
Demikian sejumlah bansos yang akan cair pada Desember 2022.
Semoga membantu
Baca Juga: Berikut Cara Daftar Bansos BLT UMKM Rp1.2 Juta Secara Offline dan Online
Penulis | : | Nabilah Hermawati |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar