Dilansir dari laman resmi shopee.co.id, begini cara menambahkan kartu kredit sebagai metode pembayaran di akun Shopee:
1. Untuk menambah kartu kredit di akun Shopee, pilih ikon Pengaturan Akun pada tab Saya di halaman utama aplikasi Shopee
2. Pilih Kartu / Rekening Bank
3. Pilih Tambah Kartu Kredit Baru
4. Isi rincian kartu kredit yang ingin ditambahkan
5. Pilih Kirimkan.
Untuk melakukan transaksi, kartu kredit/debit biasanya akan langsung aktif dengan sendirinya atau sesuai dengan kebijakan bank penerbit.
Apabila kartu kredit/debit Anda tidak aktif/tidak dapat digunakan untuk melakukan transaksi, hubungi bank penerbit kartu kredit/debit atau datang ke kantor cabang terdekat.
Shopee menerima semua kartu kredit dan debit online, namun apabila terdapat kartu yang tidak dapat digunakan, hal tersebut tergantung pada kebijakan masing-masing bank.
Source | : | Shopee |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar