Dilansir dari laman resmi kredivo.com, ini 4 tips agar tak galbay Kredivo:
Sebelum bertransaksi atau mengajukan pinjaman di Kredivo, biasakan untuk mengukur kemampuan finansial terlebih dahulu.
Supaya gampang, gunakan rumus 30% seperti yang disarankan oleh para perencana keuangan.
Hitung seluruh tagihan (tagihan Kredivo, cicilan kendaraan, KPR, dan lainnya), dan pastikan jumlahnya tak melebihi 30% dari penghasilan bulanan.
Apabila lebih dari itu, maka tunda dulu niat untuk mengajukan pinjaman baru, dan lunasi terlebih dahulu utang-utang tersebut.
Kredivo memiliki opsi tenor hingga 12 bulan dengan bunga sebesar 2,95% per bulan, Anda bisa memilih tenor sesuai dengan kondisi keuangan Anda.
Jika Anda memilih tenor pendek, jumlah total tagihan yang dibayar tentu menjadi lebih sedikit namun cicilan yang dibayarkan per bulannya menjadi lebih besar.
Sedangkan tenor panjang, Anda harus membayar bunga lebih banyak namun cicilan per bulannya menjadi lebih ringan.
Ketika telat membayar tagihan, Anda akan dikenakan denda sebesar 6% dan bunga 4% per 30 hari belum lagi riwayat kredit pun akan tercatat buruk.
Untuk itu, penting sekali membayar tagihan Kredivo sebelum jatuh tempo.
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar