GridFame.id - Bagi yang nunggak pembayaran Shopee Paylater sudah dijamin pasti akan didatangi debt collector.
Sebelumnya, pasti juga sudah diteror oleh desk collection yang mengirimkan chat, SMS, hingga e-mail keterlambatan penagihan.
Tenor Shopee Paylater sebenarnya terbilang cukup panjang dari 2 bulan, 3 bulan, 6 bulan hingga 12 bulan.
Didatangi debt collector bukan lah suatu hal yang diinginkan, apalagi biasanya mereka menggunakan kekerasan atau ancaman.
Sebenarnya ada beberapa hal yang bisa dilakukan kalau debt collector Shopee Paylater datang ke rumah.
Diantaranya adalah:
Melansir dari www.bfi.co.id, langkah pertama dalam menghadapi debt collector adalah dengan menerima kedatangannya dengan baik.
Tidak perlu menghindar, karena jika Anda menghindar akan memperburuk kondisi. Maksud dan tujuan debt collector adalah menagih hutang dengan baik, maka perlakukanlah mereka juga dengan hati.
Kemudian, anda bisa menyanyakan identitas yang wajib dibawa debt collector.
Dokumen tersebut adalah identitas, surat tugas serta sertifikasi resmi debt collector.
Tanyakan juga kepada mereka kepemilikan sertifikasi tersebut. Jika mereka tidak mampu menunjukkan surat tugas resmi dan sertifikasinya, maka abaikan saja kedatangannya.
Baca Juga: Sosok Ini Berikan Tips Lolos BI Checking Padahal Pernah Gunakan Paylater
Source | : | BFI Finance |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar