GridFame.id - Terkadang GoPay juga mengalami error, apalagi bagi yang sering memakai GoPay.
Banyak notifikasi yang bisa berarti berbeda.
Jika kamu mendapatkan notifikasi:
“Halo, kami menemukan masalah di akunmu. Hmm..kami mendeteksi pemakaian yang tidak biasa"
Itu artinya akun Gojek terblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan penggunaan aplikasi Gojek.
Pada dasarnya akun GoPay terkunci atau terblokir disebabkan karena pengguna melanggar kebijakan TOS (Terms Of Sevice) GoJek Indonesia.
Selain itu berikut alasan lain kenapa akun GoPay terblokir tiba-tiba:
Pada dasarnya ketentuan penggunaan layanan GoPay dapat kamu temukan pada panduan TOS (Terms Of Service) GoJek Indonesia.
GoPay yang terdeteksi melakukan pelanggaran akun seperti login akun di beberapa perangkat secara bersamaan, login dengan VPN atau memaksa masuk aplikasi dengan menggunakan code khusus dapat menyebabkan akun GoPay diblokir.
Selain karena pelanggaran akun GoPay terblokir juga disebabkan karena adanya aktivitas mencurigakan di aplikasi GoJek.
Baca Juga: Wow Banget! Isi GoPay Hari Ini Bisa Dapat Cashback 2 Kali Kalau Pakai BCA, Begini Caranya!
Berikut beberapa contoh aktivitas mencurigakan yang dapat membuat akun GoPay terkunci :
Salah satu penyebab akun GoPay terblokir sementara adalah karena memasukkan PIN GoPay yang salah lebih dari 3 kali.
Jika PIN GoPay salah sebanyak 5 kali maka akun GoPay akan diblokir permanen.
Hal ini terjadi karena sistem keamanan GoJek mendeteksi aktivitas memaksa masuk aplikasi dengan beberapa kombinasi PIN yang diacak.
Gojek menyediakan beragam fitur lain seperti layanan antar jemput yang dapat diorder dengan menggunakan metode pembayaran GoPay.
Terlalu sering membatalkan orderan GoJek yang menggunakan metode pembayaran GoPay juga dapat menyebabkan nomor GoPay terblokir.
Hal ini juga berlaku ketika membatalkan orderan gojek ketika orderan tersebut sudah diproses.
Pada umumnya GoJek akan memblokir akun yang tidak aktif lebih dari 3 bulan.
Pemblokiran ini juga dapat menyebabkan fitur pembayaran GoPay terkunci.
Hal ini merupakan bentuk antisipasi pencurian dan penyalahgunaan akun GoJek yang sudah tidak aktif.
Baca Juga: Bisakah Menghapus Riwayat Transaksi GoPay? Kalau Pakai Cara Ini Pasti Bersih!
Satu-satunya cara membuka akun GoPay yang terblokir adalah dengan melakukan verifikasi akun ke customer service GoJek dengan menunjukkan beberapa syarat.
Berikut beberapa syarat yang harus disiapkan untuk membuka akun GoPay yang diblokir :
Langkah awal mengatasi akun GoPay yang terkunci adalah dengan mengidentifikasi penyebab akun terblokir.
Ada beberapa metode digunakan untuk membuka yang GoPay yang dibekukan meminta pemulihan akun melalui email, panggilan telepon maupun Pusat Bantuan.
Berikut beberapa cara mengatasi akun GoPay yang terblokir sementara maupun permanen:
Cara mengatasi akun GoPay yang blokir sementara dapat dilakukan dengan cara login kembali setelah beberapa jam atau sampai notifikasi pemblokiran akun hilang.
Caranya:
Selain dengan login kembali kamu juga dapat mengatasi akun GoPay yang diblokir dengan cara menghubungi CS GoJek melalui email layanan aduan pelanggan.
Berikut langkah-langkah membuka akun GoPay yang dibekukan lewat email:
Baca Juga: Begini Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Pakai GoPay Terbaru 2023
Setelah email terkirim selanjutnya hanya perlu menunggu email balasan dari tim GoJek terkait pelanggaran akun GoPay yang diajukan.
Biasanya proses ini membutuhkan waktu 1 sampai 3 hari kerja kecuali hari libur.
Cara pemulihan akun GoPay yang diblokir juga dapat dilakukan dengan menghubungi CS GoJek untuk meminta pemulihan akun lewat panggilan telepon.
Berikut caranya :
Nantinya CS GoJek akan mengarahkan untuk melengkapi data-data yang diperlukan untuk keperluan investigasi terhadap indikasi pelanggaran akun.
Membuka akun GoPay yang terblokir terakhir yang dapat dilakukan yaitu dengan meminta pemulihan akun yang di blokir melalui halaman Pusat Bantuan GoJek.
Simak caranya:
Solusi akun GoJek diblokir yang terakhir yang dapat dilakukan adalah dengan menghubungi CS GoJek melalui media sosial.
Baca Juga: Kenapa Upgrade GoPay Plus Gagal Terus? Coba Trik yang Satu Ini Deh!
Media sosial GoJek Indonesia yang dapat kamu pilih :
Setelah CS membalas pesan, selanjutnya ajukan pemulihan akun gojek yang terblokir agar fitur GoPay dapat digunakan kembali.
Semoga membantu!
Baca Juga: Ini Solusi Pesanan Dibatalkan Tapi Saldo GoPay Sudah Terpotong, Pasti Kembali Kalau Pakai Cara Ini
Source | : | gojek |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar