GridFame.id - Ini beberapa penyebab pendaftaran TikTok Shop ditolak.
Anda tentu tidak asing dengan TikTok Shop.
TikTok Shop adalah salah satu platform belanja online yang saat ini populer.
Banyak orang yang memilih membeli barang kebutuhannya di TikTok Shop.
Sebab, selain mudah digunakan, TikTok Shop juga kerap memberikan promo menarik.
Tak heran kini banyak yang mendaftar jadi seller TikTok Shop.
Namun, perlu diketahui kalau TikTok Shop cukup ketat dalam hal ini.
Tidak semua orang bisa langsung berhasil daftar TikTok Shop.
Banyak pula yang pendaftaran TikTok Shop-nya ditolak.
Agar tak terjadi pada Anda, ketahui kesalahan sepele yang bikin pendaftaran TikTok Shop ditolak berikut ini!
Simak sampai habis, yuk!
Baca Juga: Pantas Tak Pernah Bisa Tarik Komisi TikTok Shop Affiliate! Ternyata 3 Hal ini yang Jadi Penyebabnya
Setidaknya ada 3 penyebab umum kenapa pendaftaran TikTok Shop ditolak.
Melansir dari kanal YouTube Surya Erlangga Official, ini dia 3 penyebab tersebut.
Penyebab utama pendaftran TikTok Shop ditolak adalah nama tidak sinkron.
Artinya, nama yang Anda masukkan untuk akun dengan dokumen identitas berbeda.
Saat mendaftar TikTok Shop, Anda akan dimintai beberapa dokumen.
Kalau dokumen yang Anda masukkan tidak valid atau kedaluwarsa, maka pendaftaran TikTok Shop sudah pasti ditolak.
Meski dokumen valid, pendaftaran TikTok Shop Anda bisa saja ditolak.
Hal ini terjadi jika dokumen tidak terbaca jelas karena kualitas foto yang kurang bagus.
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar