GridFame.id - LinkAja bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memfasilitasi pengisian saldo bagi pengguna.
Salah satunya dengan Bank Syariah Indonesia atau BSI.
Hasil kerjasama antara BSI dengan LinkAja belum memungkinkan pengguna untuk melakukan cara top up LinkAja via BSI menggunakan ATM.
Bukan itu saja, pengguna juga bisa top up melalui BSI Mobile dan atau BSI Net.
Perlu diketahui, bagi pengguna layanan LinkAja yang sudah memperbarui e-KYC atau upgrade ke Full Service bisa melakukan tarik tunai saldo.
Di mana Anda dapat mencairkan uang yang ada di aplikasi untuk kebutuhan pembelian secara cash.
Sama dengan bank pada umumnya, dalam melakukan transaksi ada batasnya.
Jadi untuk semua nasabah memiliki limit, dan biasanya tergantung layanan yang digunakan.
LinkAja sendiri, untuk akun full service mendapatkan limit transfer Rp. 2.000.000 rupiah setiap harinya, sedangkan minimal transfer Rp.10.000 Rupiah.
Untuk biaya transfer dari BSI ke Linkaja hanya Rp 1000 Rupiah saja, sedangkan LinkAja ke BSI cukup mahal, yakni memakan biaya Rp 6.500.
Simak begini caranya.
Baca Juga: Pakai Kode Rahasia Ini Auto Gratis Biaya Admin! Simak Begini Cara Transfer Saldo DANA ke LinkAja
Dilansir dari laman resmi dilinkaja.com, begini cara isi saldo LinkAja lewat BSI Mobile:
1. Buka aplikasi BSI Mobile
2. Pastikan sudah masuk akun bank pribadi
3. Klik fitur Top Up e-wallet
4. Pilih LinkAja atau Layanan syariah LinkAja (sesuaikan dengan akun)
5. Masukkan nomor terdaftar LinkAja lalu klik Selanjutnya
6. Tambahkan nominal transfer kemudian klik Selanjutnya
7. Pilih selanjutnya pada halaman konfirmasi
9. Proses selesai.
Source | : | Linkaja.id |
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar