GridFame.id - Simak cara bayar Tokopedia dengan DANA.
Banyak yang bertanya apakah kita bisa membayar pesanan di Tokopedia dengan DANA.
Jawabannya adalah bisa.
Namun ada 2 cara yang bisa dipakai jika mau membayar pesanan di Tokopedia menggunakan DANA.
Simak caranya berikut ini.
1. Masuk Aplikasi Tokopedia
2. Lanjut ke Halaman Pembayaran
3. Setelah itu pilih pengiriman dan klik “Pilih Pembayaran”
4. Lalu klik “Lihat Semua” pada kolom “Metode Pembayaran”. Pilih Mandiri Virtual Account dan klik “Bayar”.
5. Selanjutnyaakan diarahkan halaman berikutnya yang berisi Nomor Virtual Account barang Anda. Salin nomor tersebut, dan lanjutkan ke aplikasi Dana
6. Buka Aplikasi DANA dan pilih layanan “E-Commerce” pada kolom Transfer
7. Pilih Tokopedia dan masukan nomor VA yang telah disalin, juga nominal pembayaran barang Anda. Cek kembali, apakah pembayaran telah sesuai. Jika sesuai klik “Konfirmasi”
8. Masukan pin DANA dan tunggu transaksi sampai selesai dan terkonfirmasi
Itu salah satu cara bayar Tokopedia pakai DANA.
Namun transaksi tersebut dikenakan biaya sebesar 999 rupiah.
Selain itu, bisa juga memilih bank lain untuk melakukan transaksi tersebut, misalnya Bank BNI, CIMB Niaga, BRI dan Danamon.
Cara kedua untuk melakukan pembayaran Tokopedia melalui DANA ialah dengan menggunakan fitur transfer ke Bank.
Untuk lebih lengkapnya, ikuti langkah-langkah berikut:
Perlu diketahui bahwa cara kedua ini bisa dilakukan dengan memperbaharui aplikasi DANA ke DANA Premium.
Pembaharuan ini bisa dilakukan dengan memverifikasi identitas diri.
Baca Juga: Lebih Untung Jualan di Tokopedia Atau Shopee? Simak Kelebihan dan Kekurangan Untuk Seller di Sini!
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar