GridFame.id - Pengguna GoPayLater harap merapat ya!
Soalnya akhir-akhir ini banyak yang mengeluhkan tagihan GoPayLater bikin naik darah saat dipakai ditanggal tertentu.
Kok bisa ya?
Seperti yang diketahui, GoPayLater adalah layanan paylater di mana kita harus membayar tagihan secara utuh setiap akhir bulannya.
Berbeda dengan paylater lain yang bisa dicicil, kalau GoPayLater harus dibayar sesuai pemakaian langsung.
Jadi untuk urusan jatuh tempo harus jadi perhatian penggunanya.
Jatuh tempo pembayaran GoPayLater sendiri ada pada tanggal 1 setiap bulannya.
Sehingga misalnya kita menggunakan GoPayLater pada bulan Mei, maka batas pembayarannya adalah pada tanggal 1 Juni.
Masa tenggang yang diberikan adalah 5 hari setelah tanggal jatuh tempo di mana kita bisa membayar tagihan GoPayLater tanpa dikenakan denda keterlambatan.
Nah, tapi banyak yang belum mengerti tentang satu hal ini sehingga banyak yang kaget tagihannya justru bikin naik darah.
Yuk, kita simak dulu trik supaya tagihan GoPayLater tak bikin kaget.
Jadi, jatuh tempo GoPayLater itu adalah tanggal 1.
Nah, kebanyakan pengguna membayar sebelum tanggal 1 dengan harapan pada bulan berikutnya GoPayLater sudah bisa dipakai lagi.
Namun, tak sedikit yang kaget tagihan GoPayLater justru langsung muncul dan harus dibayar saat digunakan pada tanggal 1.
Padahal, harapannya penggunaan itu bisa ditagihkan ke jatuh tempo bulan berikutnya.
Di sini lah banyak pengguna yang salah kaprah, karena jatuh tempo GoPayLater itu adalah tanggal 1.
Jadi, kalau kita pakai di tanggal 1, maka otomatis akan langsung ada tagihan.
Untuk lebih amannya, ada baiknya kita baru memakai GoPayLater setelah tanggal 2 agar tagihannya otomatis masuk ke bulan selanjutnya.
Begitulah sistem jatuh tempo GoPayLater yang masih banyak mengecoh pengguna.
Jadi, jangan salah lagi ya!
Semoga membantu!
Baca Juga: Yang Suka Cancel Driver Gojek Waspada! Akun Bisa Berubah Jadi Begini dan Berpengaruh Pada GoPayLater
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
Komentar