Dilansir dari laman resminya, berikut ini cara beli tiket masuk Trans Studio Bandung:
1. Buka laman resmi https://www.transentertainment.com/transstudio/bandung.
Atau bisa juga dengan klik link yang ada di bio instagram resmi @transstudio.bandung.
2. Kemudian di halaman website resmi, pilih beli tiket yang ada di bagian bawah
3. Masukkan tanggal kunjungan yang diinginkan
4. Masukkan jumlah tiket yang akan dibeli.
5. Selanjutnya, pilih buy now
6. Lakukan proses pembayaran.
Jangan lupa masukkan alamat email atau nomor ponsel yang masih aktif untuk pengiriman tiket elektronik ayau e-ticket.
Selain laman resminya, beli tiket Trans Studio Bandung online bisa dilakukan melalui agen penjualan tiket online, seperti Traveloka dan Tiket.com.
Untuk pembelian tiket secara offline, Anda juga bisa mengunjungi loket yang tersedia di Trans Studio Bandung.
Baca Juga: Cara Beli Tiket Wisata Bahari Lamongan, Harga Mulai Dari Rp 45.000
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar