GridFame.id - Shopee memang tak ada hentinya membuat pengguna merasa dimudahkan dan dimanjakan.
Apalagi dengan adanya berbagai jenis voucher yang bisa digunakan.
Bukan hanya voucher diskon, cashback dan Gratis Ongkir ke seluruh Indonesia, ada berbagai voucher lain yang tersedia di Shopee.
Termasuk Voucher Hemat Shopee.
Paket Voucher Hemat merupakan Voucher Shopee yang terdiri dari berbagai kategori dan dapat dibeli dengan harga menarik untuk digunakan pada pesanan selanjutnya.
Paket Voucher Hemat yang Anda beli dapat ditemukan di halaman Voucher Saya.
Tentunya dengan menggunakan voucher ini, pengguna bisa transaksi dengan lebih hemat.
Mau belanja produk yang diinginkan, beli tiket, bayar tagihan hingga jajan di ShopeeFood dijamin tak bikin kantong jebol.
Tertarik punya voucher ini?
Lalu bagaimana cara membelinya?
Simak ini dia cara beli Voucher Paket Hemat Shopee sebelum transaksi.
Baca Juga: Cara Beli Masa Aktif XL Tanpa Aplikasi MyXL, Pakai Kode Ini!
Anda dapat membeli Paket Voucher Hemat dengan cara:
1. Memasukkan kata Paket Voucher Hemat di kolom Pencarian
2. Pilih Paket Voucher Hemat
3. Pilih Voucher yang diinginkan
4. Pilih Beli
5. Pilih Beli Sekarang
6. Lakukan pembayaran.
Penawaran Paket Voucher Hemat bervariasi, tergantung pada periode waktu.
Masa berlaku Voucher dapat dilihat pada Syarat dan Ketentuan Voucher di halaman Voucher Saya.
Jika masa berlaku habis, Voucher yang tidak digunakan akan otomatis hangus dan tidak dapat diuangkan.
Setelah menyelesaikan pembayaran, Paket Voucher Hemat akan otomatis masuk ke halaman Voucher Saya dalam waktu 1x24 jam.
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar