GridFame.id - Begini cara beli iCloud+ agar memori di iPhone gak penuh lagi.
Siapa nih yang pakai iPhone?
Sejak dulu, iPhone sudah menjadi trend di berbagai kalangan.
Smartphone yang satu ini punya banyak sekali keunggulan.
Salah satunya ada pada kualitas kameranya.
Banyak sekali konten kreator yang menggunakan iPhone untuk membuat konten.
Soalnya, foto dan video yang dihasilkan dinilai lebih berkualitas.
Namun, kebanyakan pengguna iPhone mengeluhkan ruang penyimpanan yang cepat penuh.
Terlebih bagi pengguna yang menggunakan dengan ruang penyimpanan yang sedikit.
Namun, jangan khawatir karena Anda bisa membeli ruang penyimpanan tambahan dengan iClound+.
Berikut cara belinya!
Baca Juga: Jangan Sampai Kehabisan! Ini Link dan Cara Beli Tiket Reguler FIBA World Cup 2023
Sebelum beli iCloud+ pakai GoPay, pastikan Anda sudah menambahkan GoPay sebagai metode pembayarannya.
Kalau belum, ikuti cara berikut ini.
- Buka Pengaturan di iPhone, lalu pilih menu Apple ID.
- Selanjutnya, klik menu Pembayaran dan Pengiriman dan tambahkan metode pembayaran.
- Pilih GoPay dan Anda akan diarahkan ke halaman GoPay.
- Ikuti petunjuk yang tertera di layar dan GoPay berhasil tersambung ke Apple ID Anda.
Kalau sudah tersambung, Anda bisa beli iCloud+ dengan cara di bawah ini.
1. Pertama, buka iPhone Anda, masuk ke Pengaturan, lalu klik menu Apple ID.
2. Selanjutnya, klik menu Icloud, lalu pilih Ubah Penyimpanan.
3. Pilih kapasitas penyimpanan yang Anda butuhkan, lalu klik Beli.
4. Lakukan pembayaran dengan GoPay dan iCloud akan bertambah setelah transaksi selesai.
Baca Juga: Banyak yang Dapat Barang KW di Olshop! Ini Syarat dan Cara Beli Rangka eSAF Motor Honda
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar