Fitur tersebut bisa Anda gunakan untuk mengembangkan bisnis sekaligus melakukan pemasaran produk sampai ke luar negeri.
Dengan memaksimalkan potensi iklan guna meningkatkan pasar usaha Anda hingga ke luar negeri, Anda bisa menemukan pasar yang tepat. Google Adword membantu memilihkan wilayah negara dan bahasa yang jadi target pasar Anda.
Selain itu, Google Adword bisa memilih kata kunci yang akan masuk ke halaman penawaran di website milik Anda.
Sementara Facebook Ads membantu Anda dalam menentukan segmentasi pasar, mulai dari demografi yang jadi tujuan market Anda (usia, jenis kelamin, kota, apa yang disukai, dan lain-lain).
Tips terakhir adalah bermitra dengan konten kreator lokal atau negara yang jadi target penjualan Anda.
Alasannya karena masing-masing negara punya budaya literasi online berbeda-beda, jadi sangat penting untuk diperhatikan saat melakukan riset audiens dan pemasarannya.
Karena itu bekerja sama dengan konten kreator lokal lebih menguntungkan Anda dari segi validasi informasi yang berhubungan dengan budaya target konsumen Anda.
Hal ini mampu meningkatkan kemampuan Anda dan juga tim dalam menerjemahkan konten serta memahami konsumen lebih jauh lagi.
Baca Juga: Mau Kembangkan Bisnis ke Luar Negeri? Begini Syarat dan Cara jadi Eksportir Untuk Pemula
Penulis | : | Nindy Nurry Pangesti |
Editor | : | Nindy Nurry Pangesti |
Komentar