GridFame.id - Dalam industri asuransi, ada figur yang seringkali luput dari perhatian publik, namun memiliki peran yang sangat penting dalam menentukan keberlangsungan perusahaan asuransi serta keamanan finansial para pemegang polis.
Mereka adalah aktuaris, para ahli matematika yang memiliki peran krusial dalam mengevaluasi risiko, menentukan premi, dan merancang produk asuransi.
Tugas utama seorang aktuaris adalah mengidentifikasi, mengevaluasi, dan mengelola risiko yang terkait dengan asuransi.
Mereka menggunakan model matematika dan statistik untuk memprediksi pola klaim, mortalitas, dan faktor risiko lainnya.
Aktuaris memiliki peran penting dalam pengambilan keputusan perusahaan asuransi.
Mereka memberikan rekomendasi terkait penetapan premi, cadangan klaim, dan alokasi modal untuk memastikan keberlangsungan finansial perusahaan.
Salah satu tugas utama aktuaris adalah menentukan premi yang adil dan berkelanjutan bagi para pemegang polis.
Mereka harus memperhitungkan berbagai faktor risiko dan memastikan premi yang dihasilkan cukup untuk menutupi klaim yang mungkin terjadi.
Memang peran Aktuaris ini sangat penting terumata diperusahaan Asuransi.
OJK bahkan telah melakukan teguran kepada perusahaan Asuransi yang tak memiliki Aktuaris.
Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi risiko yang bakal dihadapi nasabah jika perusahaan asuransi tidak memiliki aktuaris yang kompeten.
Baca Juga: Ini Kekurangan Asuransi Kesehatan Sistem Cashless Meski Lebih Praktis
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar