Berdasarkan penelusuran Bisnis, ada tiga tipe kemitraan yang ditawarkan oleh Panties Pizza, yakni:
Untuk Panties Pizza Express sendiri berkonsep ‘grab and go’, sehingga konsep ini tidak menggunakan sitting area, yang artinya tidak ada area untuk dine in.
Dengan biaya Rp130 juta per lima tahun, calon mitra akan mendapatkan dukungan sosial media marketing selama 1 bulan.
Panties Pizza Standard lebih punya konsep seperti kafe dengan tambahan menu snack dan semua menu minuman.
Luas outlet yang dipersyaratkan pihak manajemen adalah 50 sampai 100 meter per segi agar dapat menjadi sitting area untuk 20 customer.
Dibanderol dengan harga Rp125 juta per lima tahun, Panties Pizza Standard akan memberikan dukungan sosial media marketing selama 2 bulan dan support pengajuan untuk restoran didaftarkan ke aplikasi online.
Sedangkan, mempunyai konsep kafe resto dengan desain yang lebih besar, pelayanan yang lebih personal dan pilihan menu yang lengkap dan beragam.
Hal ini dilakukan untuk menampung lebih dari 100 customer dan adanya gudang di dalam outlet.
Dengan harga Rp250 juta per lima tahun, pihak manajemen akan memberikan dukungan sosial media marketing selama 3 bulan dan support pengajuan untuk restoran didaftarkan ke aplikasi online.
Untuk bergabung bisa langsung klik resmi Panties Pizza >> pantiespizza.com.
Baca Juga: Segini Modal yang Dibutuhkan Jika Ingin Buka Franchise Burger Bangor Milik Denny Sumargo
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar