GridFame.id - Cara melunasi tagihan Gopay Later sekaligus.
Gopay Later merupakan salah satu fitur di Gojek yang memungkinkan Anda belanja bayar nanti.
Anda bisa menggunakan fitur yang satu ini di Tokopedia.
Tenornya mulai dari 3 bulan sampai 12 bulan sesuai dengan nominal belanja.
Tentunya fitur ini sangat memudahkan pengguna.
Selain bisa digunakan jika Anda belum punya cukup uang, Gopay Later bisa Anda manfaatkan untuk klaim promo tertentu.
Soalnya, biasanya banyak sekali promo khusus untuk pembayaran Gopay Later.
Namun, sering kali pengguna lupa bayar tagihan di bulan-bulam berikutnya.
Kebiasaan ini bisa bikin SLIK OJK jadi jelek dan bisa menghambat pengajuan kredit.
Kalau Anda sudah punya uang lebih, Anda bisa langsung bayar lunas, lo.
Begini caranya!
Baca Juga: Harga Tiket Pesawat Sudah Naik Drastis! Ini Trik Cerdas Kalau Mau Beli Tiket Mudik Pakai Paylater
Untuk melakukan pembayaran tagihan Gopay Later sekaligus, Anda bisa membuka menu Gopay Later lewat aplikasi Tokopedia.
Berikut ini langkah melunasi tagihan Gopay Later sekaligus.
1. Buka aplikasi Tokopedia.
2. Klik ikon Gopay di bagian atas.
3. Selanjutnya, geser ke kanan dan klik menu Gopay Later.
4. Pada halaman Gopay Later, klik Daftar Tagihan.
5. Klik Tagihan Berikutnya dan akan muncul tagihan tiap bulan sampai lunas.
6. Terakhir, klik Bayar dan selesaikan transaksinya.
Selamat mencoba!
Baca Juga: Gen Z Wajib Paham! Begini Cara Menggunakan Paylater Agar BI Checking Tetap Aman
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Hani Arifah |
Komentar