GridFame.id - Tak perlu khawatir lagi ingin internetan dimana saja.
Mau di pedesaan, laut atau dimanapun sinyal tetap bisa berjalan dengan lancar menggunakan Starlink.
Perangkat internet Starlink sebuah inovasi dari SpaceX, merupakan penyedia layanan internet yang mengandalkan konstelasi satelit untuk menyediakan konektivitas global.
Jaringan ini beroperasi di orbit rendah Bumi bernama Low Earth Orbit atau LEO dengan tujuan utama menyediakan akses internet di daerah-daerah terpencil maupun pedesaan yang tidak dilengkapi infrastruktur kabel seperti hutan atau padang pasir.
Internet Starlink membawa manfaat yang signifikan, terutama bagi daerah-daerah yang sulit terjangkau oleh infrastruktur internet konvensional.
Layanan ini memungkinkan akses internet cepat dan andal di daerah terpencil, seperti desa-desa terpencil, pegunungan, atau pulau-pulau terisolasi.
Selain itu, Starlink juga memberikan koneksi darurat yang penting dalam situasi bencana alam atau keadaan darurat lainnya, memfasilitasi koordinasi dan pertolongan yang lebih efektif.
Dengan akses internet yang lebih luas, Starlink membuka peluang baru dalam dunia pendidikan, ekonomi, dan inovasi teknologi.
Berapa harga paket yang ditawarkan?
Untuk harganya beragam mulai dari Rp 750 ribu hingga puluhan juta.
Berikut ini merupakan cara beli paket Starlink di Indonesia.
Penulis | : | Ayudya Winessa |
Editor | : | Ayudya Winessa |
Komentar