GridFame.id - Siapa yang tak kenal dengan pedangdut Via Vallen?
Pemilik nama lengkap Maulidya Oktavia ini kini kian sukses dan menjadi salah satu idola.
Kesuksesannya pun tak hanya dinikmati sendiri.
Ia juga kerap membahagiakan serta menyenangkan keluarganya dengan harta yang dimilikinya.
Seperti kali ini, Via sempat membuat pesta mewah dan meriah untuk ulang tahun adiknya.
Dalam foto yang dibagikan, Via Vallen tampak kompak bersama keluarganya merayakan pertambahan usia sang adik.
Baca Juga: Bikin Heboh, Robby Purba Lagsung Tag Akun Ayu Ting Ting Saat Ditanya
Tampak dekorasi ruangan dengan balon-balon dan tulisan "HAPPY BIRTHDAY RAFI".
Ia dan keluarganya pun kompak mengenakan topi kerucut khas topi ulang tahun anak-anak.
Menurut penjelasan Via, sang adik sebenarnya tak ingin membuat perayaan besar-besaran.
Tapi Via yang kini dikenal sabagai salah seorang artis papan atas itulah yang justru sibuk menggelar pesta meriah.
Ia juga mengundang keluarga besar hingga teman-teman sang adik.