Find Us On Social Media :

Bukan Jadi Pikun Atau Bodoh, Brutu Ayam Justru Kaya Nutrisi dan Bagus Untuk Tubuh! Begini Penjelasannya

Daging Ayam

GridFame.id - Pasti Anda sering mendengar mitos yang mengatakan kita bisa jadi pikun atau bodoh kalau makan brutu atau pantat ayam.

Padahal, bagian tersebut justru kaya nutrisi dan bagus untuk tubuh, lo!

Begini penjelasannya.

Tidak dapat dimungkiri, ayam merupakan salah satu sumber protein yang cukup digemari. Buktinya berbagai jenis masakan berbahan dasar unggas ini tersedia di Indonesia.

Baca Juga: Ikut Menjemput Sang Ayah dan Rayakan Kebebasannya, Dul Jaelani Justru Alami Kemalangan hingga Nyaris Terinjak Massa Pendukung Ahmad Dhani

Hampir semua bagian tubuh hewan tersebut dapat diolah sebagai masakan –mulai dari daging, ceker, ati ampela, dan pantat ayam.

Bahkan, tak disangka- sangka, pantat ayam memiliki penggemar yang tak sedikit.

Pantat ayam, atau dikenal dengan nama pygostyle, merupakan bagian paling belakang unggas.

Bagian ini merupakan tempat berkumpulnya bulu-bulu dari ekor unggas.

Bagian ini mengandung kelenjar yang memproduksi minyak, sehingga membantu meminyaki bulu- bulu.

Dilansir dari Tribun News, berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Nutrition and Dietary Studies of America, pantat ayam ternyata cukup banyak mengandung nutrisi.

Baca Juga: Teka-Teki Sosok Suaminya Sudah Terkuak, Vanessa Angel: 'Terima Kasih Sudah Terus Perjuangin Aku'

Selain kaya protein, kandungan pantat ayam antara lain 11% zat besi dan 8% kalsium.

Sebagai perbandingan, dada ayam umumnya hanya mengandung 8% zat besi dan 2% kalsium.

Di sisi lain, pantat ayam mengandung kelenjar penghasil minyak ini memiliki kandungan lemak yang cukup tinggi pula.

Namun, penelitian mengenai kandungan lemak dari pantat ayam secara tepat tidak banyak ditemukan.

Kurangnya penelitian mengenai kandungan lemak pantat ayam bisa jadi karena bagian ini bukanlah jenis makanan yang umum dikonsumsi di banyak negara.

Umumnya negara- negara di Asia Tenggara dan Asia Timurlah yang gemar mengonsumsinya.

Ya, kandungan zat besi dan kalsium dalam pantat ayam memang terdengar menggiurkan.

Meski demikian, area ini tetap merupakan bagian yang sangat berlemak.

Sementara Fatimah Azahra sebagai lulusan jurusan kesehatan gizi juga menyatakan demikian.

Baca Juga: Miliarder Muda Medina Zein Terbukti Positif Nakoba, Ini Sederet Kerajaan Bisnis Istri Lukman Azhari yang Miliki 400 Karyawan

Kalsium berfungsi baik untuk pembentukan tulang dan gigi Sedangkan fe (zat besi) berfungsi untuk alat angkut oksigen dan paru paru ke jaringan tubuh.

"Mitos tentang brutu ayam mulanya orang tua menganggap bahwa bagian tersebut adalah salah satu bagian terenak, yang mungkin akibatnya banyak orang tua yang menyebar mitos keliru tersebut kepada anaknya," katanya.

Namun jangan sampai terlalu banyak, ya!

Soalnya kalau terlalu banyak, kandungan tersebut bisa memicu penyakit kanker jika dikonsumsi oleh manusia.