Dikutip dari tayangan Insert Live yang diunggah ulang oleh akun Instagram @nenk_update, Ustaz Riza juga angkat bicara tentang Ningsih Tinampi.
"Ini ghaib loh ya, berdialog dengan malaikat, memanggil malaikat, kemudian berdialog dengan Rasulullah sesuatu yang ghaib. Yang rasanya kita perlu pertanyakan maksud dia itu mengungkapkan kepada media itu apa," buka Ustaz Riza.
Dikatakannya, memang ada orang-orang dengan kemampuan yang tidak dimiliki orang kebanyakan.
Salah satunya adalah karomah, yang bisa menyembuhkan orang sakit.
"Maaf, ada beberapa orang yang mendapatkan karomah, bukan mukjizat! Kalau mukijzat jelas, hak prerogatif Allah kepada para nabi, para rasul. Tapi karomah hal prerogatif nabi kepada orang-orang soleh atau solehah. Karomah adalah sebuah kemampuan di mana ia punya kemampuan yang tidak dimiliki rata-rata manusia. Contoh menyembuhkan orang sakit," lanjut Ustaz Riza.
Namun orang dengan kelebihan seperti itu tidak akan menunjukkannya pada orang lain.