4. Menyebabkan Cedera Tulang Leher
Bagi orang yang kecanduan ponsel, biasanya mereka memiliki posisi nyaman saat bermain ponsel.
Orang-orang cenderung tidak peduli dengan posisi yang benar saat bermain ponsel.
Posisi yang benar adalah menegakkan leher.
Kadang kita lupa berapa lama telah bermain ponsel.
Padahal jika leher kita bermain ponsel dengan posisi membungkuk dapat memberikan tekanan pada tulang leher.
Tekanan ini dapat menyebabkan penyakit leher yang bernama text neck.
Penyakit ini cukup menganggu karena selain sakit leher, postur tubuh kita bisa menjadi abnormal.
Tidak hanya penyakit leher, bermain ponsel juga dapat menyebabkan cedera jari tangan seperti tenosynovitis.
Jadi jangan lupa untuk bermain ponsel dengan posisi yang benar ya!