Find Us On Social Media :

Kecil-Kecil Cabe Rawit, Konsumsi Ikan Teri Rupanya Bisa Datangkan Banyak Manfaat Untuk Tubuh! Dari Otak Hingga Jantung!

Ikan teri yang banyak disukai dan kaya manfaat.

3. Menjaga kesehatan fungsi otak

Kandungan aneka lemak baik, seperti asam lemak omega-3, pada teri sangat baik untuk menjaga fungsi dan pertumbuhan otak.

Beberapa penelitian menyebutkan bahwa pola makan sehat yang memasukkan ikan di dalamnya dapat mencegah dampak buruk penuaan otak serta mengurangi risiko depresi dan stroke.

Baca Juga: Berita Virus Corona Hari Ini: Menyebarnya Virus Corona Diduga Karena Pemerintah China Tak Gubris Dokter Ini Sejak Awal, Malah Dikira Bikin Desas-Desus

4. Baik dikonsumsi bagi penderita diabetes

Ikan teri tidak mengandung gula dan karbohidrat sehingga tidak mempengaruhi kadar gula dalam darah.

Oleh karenanya, sangat aman untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit diabetes.

Sebaliknya, kandungan protein dan lemak baik teri justru menyehatkan.

5. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan minyak ikan serta asam lemak omega-3 teri sangat baik dalam menjaga kesehatan jantung.

Asam lemak omega-3 juga dikenal sebagai lemak tak jenuh yang sehat karena dapat mengurangi peradangan dan mencegah penyakit kardiovaskular.

Satu porsi ikan teri mengandung 20 persen dari nilai niacin harian.