GridFame.id - Pembawa acara ternama Indonesia, Raffi Ahmad saat ini tengah cuti sejenak dari aktivitasnya.
Raffi telah berkecimpung di dunia hiburan sejak remaja.
Ia juga pernah menjadi pemain sinetron, penyanyi, hingga akhirnya menjadi pembawa acara sampai saat ini.
Setelah 10 tahun lebih mondar-mandir di layar televisi, Raffi memutuskan untuk rehat.
Baca Juga: Virus Corona Tengah Melanda Dunia, Keluarga Ruben Onsu Malah Terbang ke Thailand Untuk Syuting
Hal ini dikarenakan sakit pada pita suaranya yang menyebabkan ia tak dapat bekerja maksimal.
Selain itu, Raffi juga ingin lebih menghabiskan waktu bersama anak dan istrinya.
Selama ini, Raffi merasa hampir tidak memiliki waktu bersama keluarga kecilnya.
Raffi dan istrinya, Nagita Slavina memutuskan untuk pergi berkeliling dunia.
Mereka meninggalkan segala aktivitas dan pekerjaan ditanah air.
Mereka menamai misi keliling dunia dengan sebutan Rans The World.
Mengajak serta beberapa orang karyawan, Rans The World telah berjalan selama kurang lebih 3 bulan.
Baca Juga: Kapok Berurusan dengan Dipo Latief, Nikita Mirzani Imbau Wanita Untuk Tidak Nikah Siri
Lebih dari 20 negara telah dikunjungi pasangan yang sama-sama lahir tanggal 17 Februari itu.
Baru-baru ini Raffi mengungkapkan beberapa hal dalam sesi tanya jawab bersama sahabatnya, Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Hal itu diketahui dari video yang diunggah Zaskia dan Irwan di akun youtube mereka, The Sungkars Family.
Dalam video tersebut Zaskia menanyakan apa yang menjadi suka duka Raffi selama perjalanan keliling dunianya.
"Apasih suka dukanya selama 100 hari Rans The World ini?" tanya Zaskia Sungkar.
"Engga ada sih. Dukanya tu pas harus ninggalin kerjaan," ujar Raffi Ahmad.
Mendengar hal tersebut, Zaskia lantas menghitung pendapatan Raffi jika ia tak meninggalkan pekerjaan di Indonesia.
"Kita hitung lagi ya, Raffi itukan satu hari 5 program, satu program taruhlah satu 50 juta, itu bayaran terkecil Raffi Ahmad. 7,5 M satu bulan,"
"Engga nyampe," bantah Raffi.
"5 M lah ya, 5 M satu bulan. Ini udah 3 bulan. Lu ngerelain 15 M Fi. Gila, itu mobil baru dibeli ditinggal. Itu dukanya Raffi sih," tambah Zaskia Sungkar.
Rupanya, Raffi kehilangan kurang lebih 15 Miliar rupiah karena meninggalkan pekerjaannya.
Namun ia berharap sekembalinya ia nanti, masih ada rejeki untuk dirinya.
Saat ini video tersebut tengah menjadi menduduki posisi 28 trending Youtube Indonesia.