Find Us On Social Media :

Gak Kalah dari Buahnya, Biji Nangka Bisa Jadi Obat Ampuh Mengobati Kanker Sampai ke Akarnya

Manfaat Buah Nangka yang Luar Biasa

GridFame.id – Buah manis satu ini memang menjadi buah yang disukai di Indonesia.

Tapi, bukan hanya buahnya saja, lo.

Beberapa bagian dari buah nangka bisa diolah menjadi masakan padang yang lezat banget.

 Baca Juga: Hadiri Pernikahan Cucu Soeharto, Penampilan Mayangsari Kenakan Baju Bugis Curi Perhatian, Banjir Pujian Para Seleb

Beton ataupun bijinya juga bisa diolah.

Beton alias biji buah nangka di Asia, khususnya di Indonesia, menjadi makanan, setelah sebelumnya direbus terlebih dahulu.

Makanan tersebut bergizi dan sehat.

Buah terbesar di dunia ini yang beratnya bisa mencapai 10kg hingga 20kg, berasal dari keluarga Moraceae.

Biji nangka rasanya seperti kacang.

Asal tahu saja, dilansir dari eresources.nlb.gov.sg, National Library Board Singapore, biji buah nangka adalah sumber karbohidrat yang kaya.

Sehat sekali untuk kita konsumsi.

Penyajian biji buah nangka alias beton, bisa diolah menjadi makanan dengan sebelumnya dibakar atau direbus dalam air terlebih dahulu.

 Baca Juga: Totalitas! Demi Persiapan Konser, Dewi Perssik Rela Berlatih Pole Dance Hingga Harus Alami Hal Ini

Hasil penelitian Universitas Sri Jayewardenepura di Sri Lanka, yang dipublikasikan di ncbi.nlm.nih.gov, ditemukan beton alias biji buah nangka mengandung 4,7% protein (FW), 11,1% total serat makanan (FW) dan 8% pati resisten (FW).

Biji nangka merupakan sumber tepung yang baik (22%) dan serat makanan.

Makanan dari biji buah nangka dikategorikan sebagai makanan rendah GI.

Adapun menurut WebMd.com, biji buah nangka banyak digunakan sebagai obat di banyak daerah.

Misal, untuk obat diabetes.

Tapi untuk penggunaannya disarankan berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter ahli diabetes.

Fakta tentang nangka lainnya, di Thailand biji buah nangka dianggap sebagai jimat yang kuat.

Alasan ini terletak pada warna tembaga biji.

 Baca Juga: Bikin Haru! Raffi Ahmad Peluk Erat Nagita Slavina Selesai Umrah dan Tulis Doa Ini Untuk Keluarga Kecilnya

Menurut cerita rakyat tradisional Thailand, tembaga adalah logam dengan kualitas mistis.

Manfaat Buah Nangka

Bijinya saja punya manfaat yang baik untuk tubuh, apalagi buahnya.

Asal tahu saja, buah nangka sering dijadikan solusi untuk penyembuhan di dunia medis karena manfaat buah nangka bagi kesehatan sangat beragam.

Buah nangka mempunyai segudang vitamin dan nutrisi. Selain rasanya manis, enak dan murah, buah nangka mengandung vitamin C dan A, kalsium, zat besi, seng, asam folat, tiamin, riboflavin dan natrium.

Berikut manfaat dari mengonsumsi buah nangka: 

1. Penyembuh kanker

Buah nangka mempunyai sifat anti-oksidan dan fitonutrien, ditambah lagi mempunyai kandungan vitamin C.

Maka disebutkan, nangka dapat menyembuhkan berbagai jenis kanker, seperti kanker paru-paru, kanker lambung, kanker payudara, kanker kulit dan kanker prostat.

Baca Juga: Berbahaya! Ternyata Mencuci Piring Saat Hujan Petir Bisa Berakibat Hal Mengerikan

2. Menurunkan berat badan dan obesitas.

Buah nangka tidak menganduk lemak dan kalori, jadi untuk kita yang sedang diet atau sedang menjalani proses menurunkan berat badan, bisa mengonsumsi buah nangka sebagai camilan tanpa khawatir berat badan bertambah.

3. Menurunkan tekanan darah

Karena buah nangka mengandung jumlah potasium yang tinggi, nangka bisa mengurangi dan mengontrol tekanan darah.

Tidak hanya itu, karena kandungan potasiumnya, mengonsumsi nangka bisa mengurangi kemungkinan serangan jantung dan stroke serta gangguan kardio.