Sebut Bukti yang Dibeberkan Revina VT Palsu, Rupanya Deddy Susanto Juga Kirim DM Untuk Vanessa Angel

Dedy susanto kirim pesan pribadinya untuk vanessa angel

Dedy susanto kirim pesan pribadinya untuk vanessa angel

GridFame.id- Kasus perseteruan antara selebgram Revina VT dengan Dedy Susanto belum juga menemukan titik terang.

Sebelumnya, Revina membongkar fakta-fakta Dedy yang mengaku sebagai seorang terapis psikologi itu palsu.

Ia juga membeberkan sejumlah keterangan yang masuk ke akun instagram pribadinya tentang para korban Dedy.

Baca Juga: Hadiri Pernikahan Cucu Soeharto, Penampilan Mayangsari Kenakan Baju Bugis Curi Perhatian, Banjir Pujian Para Seleb

Dedy disebut-sebut melakukan pelecehan terhadap sejumlah perempuan yang ingin berkonsultasi dengan dirinya.

Korban-korban itu membuat pengakuan kepada Revina.

Alih-alih mengaku bersalah, Dedy justru mengatakan bahwa itu adalah fitnah yang luar biasa.

"Ini semua sudah kebangetan sih fitnahnya," ungkap Dedy melalui unggahan di akun instagramnya.