Find Us On Social Media :

Kisah Sukses Ashraf Sinclair Ternyata Tak Lepas Dari Semangat Tolong-Menolong: 'Saya Belajar dari Orang Indonesia'

Kolase foto Ashraf Sinclair

Ashraf merasakan bahwa orang-orang Indonesia merupakan orang-orang yang unik dan memiliki energi yang besar.

Dalam kanal YouTube Merry Riana yang diunggah pada Sabtu (22/2/2020), Ashraf mengungkap bahwa Ashraf menyukai sifat orang Indonesia.

"Semua di sini, energinya sangat tinggi, semua sangat heboh, dan macetnya luar biasa, orangnya semua ngomong luar biasa, tapi yang paling aku suka adalah soulnya," ungkap Ashraf.

Baca Juga: Belum Genap Setahun Bercerai, Mantan Suami Shezy Resmi Lepas Masa Duda, Ucap Terima Kasih Pada Istri Baru

Menurut Ashraf, orang-orang Indonesia memiliki semangat-semangat untuk menjadi pengusaha yang baik.

"Indonesia punya soul yang cukup kuat dan menurut aku that soul of entrepreneurship, the spirit of the people, itu menurut aku yang paling menarik dari Indonesia," ungkap Ashraf.

Ashraf melihat keunikan masyarakat Indonesia melalui hal-hal kecil.

Salah satunya, ketika Ashraf melihat joki di jalanan saat pertama kali tinggal di Indonesia.